
detik-news.com – Kab. Klungkung,– Sinergitas TNI-Polri dikabupaten Klungkung tak perlu disangsikan lagi. Seperti halnya pemandangan yang terlihat di Makodim Klungkung saat Polres Klungkung yang dipimpin Kabag Ops Kompol I Nyoman Karang Adi Putra,S.H memberikan kejutan sebagai kado spesial di hari jadi TNI ke 77, Rabu ( 05/10/22 ).
Saat ditemui dilokasi, mewakili Kapolres Kabag Ops Kompol I Nyoman Karang Adi Putra,S.Hmengatakan, saat ini pihaknya sengaja memberikan kejutan serta ucapan selamat HUT ke 77 Tentara Nasional Indonesia dengan menyambangi Kodim Klungkung.
Menurutnya, kejutan inipun juga digelar oleh jajarannya melalui Polsek-polsek yang ada di wilayah masing-masing untuk memberikan selamat dengan menyambangi Koramil jajaran Kodim 1610/Klungkung, “terangnya.
Inilah kado spesial Polres Klungkung beserta jajaran kepada TNI yang tepat hari ini telah berusia 77 tahun dalam melaksanakan pengabdian kepada bangsa, Negara dan masyarakat Indonesia, “imbuhnya.
Sementara itu, Dandim Klungkung Letkol Inf Suhendar Suryaningrat, SH. M.Si sangat mengapresiasi serta mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Klungkung beserta seluruh jajarannya atas kejutan di HUT Ke 77 TNI.
Tentu ini menjadi sebuah kado yang istimewa dan luar biasa bagi kami. Harapannya, di HUT Ke 77 TNI ini, akan menjadi momentum untuk semakin meningkatkan sinergitas, kerjasama serta kebersamaan yang sudah terjalin harmonis antara TNI dan Polri, khususnya di wilayah Klungkung, “ terangnya.
Kejutan yang diberikan Polres Klungkung beserta jajarannya ini, menurut Dandim merupakan wujud nyata kekompakan, sinergitas dan soliditas TNI dengan seluruh elemen bangsa, yang ada di Klungkung, khususnya.
Semoga sinergitas dan kekompakan TNI – Polri akan terus tumbuh kembang dan semakin erat demi terwujudnya keamanan dan kondusifitas wilayah yang selalu kondusif, “pungkasnya.
